Home
 
 
 
 
Sekretariat DPRD Riau Fahmi Janjikan Kumpulkan Semua CS Untuk Membersihkan Tempat Sarang Biawak

Jumat, 10/06/2016 - 11:39:21 WIB

Biawak diseret keluar gedung DPRD Riau oleh salah serang staf
TERKAIT:
   
 
ZONA RIAU. COM - Pekanbaru - Terkait masuknya seekor biawak ke kantor DPRD Riau pada Rabu (8/6/2016) kemaren, Kasubbag Perlengkapan Sekretariat DPRD Riau, Khoirul Fahmi mengakui, juga pernah melihat biawak tersebut sebelumnya di gorong-gorong dekat tangga dari basement ke pustaka DPRD Riau.

Diakuinya, gorong-gorong tersebut memang kotor dan belum sempat dibersihkan dulunya, karena ada biawak tersebut di sana. Sehingga di sana tetap kotor dan belum dibersihkan hingga saat ini.

"Dulu saya memang sempat lihat biawak di gorong-gorong, dekat tangga menuju pustaka, memang cukup besar ukurannya. Memang di sana agak kotor, karena dulu takut ada biawak disana, makanya ditinggalkan bagian itu," tuturnya.

Selain itu, menurut Fahmi, munculnya biawak tersebut berkemungkinan juga karena sudah berkurang tempat persembunyian. Tumpukan kayu yang ada di bagian sudut DPRD sekarang sudah dibnersihkan, demikian juga semak-semak yang ada di sekitar DPRD menurutnya juga sudah dibersihkan.

"Mungkin biawaknya merasa terganggu karena tempat persembunyiannya sudah jarang dan sudah banyak yang dibersihkan," imbuhnya.

Namun Fahmi berjanji, dalam waktu dekat akan segera mengumpulkan cleaning service di DPRD Riau untuk membersihkan gorong-gorong tersebut, sehingga biawak tidak lagi bersarang di sana.

"Nanti saya kumpulkan semua CS untuk membersihkan bagian gorong-gorong tersebut. Kita tak habis pikir juga, kok bisa biawak masuk ke gedung DPRD," ulasnya.

Gedung DPRD Riau dihebohkan dengan masuknya seekor biawak berukuran cukup besar, yakni sekira 1,5 meter dengan diameter 15 centimeter, Rabu kemaren.

Biawak tersebut diketahui sudah berada dibwah kursi ruang tunggu lobi DPRD Riau, tepatnya ditengah-tengah gedung. Sontan hal tersebut membuat staf dan pegawai DPRD Riau yang ada disana menjadi kaget dan histeris.

Namun biawak tersebut tampak tidak terlalu banyak bergerak. Menurut para pegawai pria yang ada di sana, biawak tersebut sepertinya sudah kekenyangan dan sudah memakan sesuatu, shingga sulit untuk bergerak banyak.

"Sepertinya sudah kekenyangan nih biawaknya, susah bergerak dia. Tadi pertama lihat, biawaknya sudah ada di bawah kursi tamu di lobi ini," kata Ray, salah seorang staf DPRD Riau.

Biawak tersebut kemudian dijerat pakai tali oleh para staf pria, kemudian dibawa keluar menjauh oleh staf dari gedung DPRD Riau, juga dengan menggunakan tangkai sapu untuk menghalau biawaknya mengarahkan jalannya hingga keluar.

Kehadiran biawak di dalam kantor DPRD Riau cukup mengherankan. Pasalnya sangat jarang biawak muncul ditengah keramaian. Biasanya, biawak bersembunyi di semak-semak dan tempat kotor.

Ini bukan pertama kalinya kahdiran biawak di DPRD Riau. Cukup banyak saksi mata sebelumnya yang sudah pernah melihat biawak tersebut berkeliaran di DPRD Riau, tapi belum pernah masuk hingga ke lobi.

"Sepertinya ada sarangnya di dekat-dekat sini. Saya sudah dua kali lihat, larinya selalu ke bagian gorong-gorong itu," ujar Dani, salah satu jurnasli di DPRD Riau sambil menunjuk arah tangga pustaka DPRD Riau. (Tp/efi))
Home