Home
 
 
 
 
Mantap, Pemerintah Desa Sekara Semakin Menggeliat Memajukan Perekoniman Desa

Rabu, 01/03/2017 - 11:36:58 WIB

Foto: Kegiatan MDPT 2016 Desa Sekara
TERKAIT:
   
 
INHIL- Bertempat di Balai Desa Sekara Kecamatan Kemuning Kabupaten Indragiri Hilir-Riau, dilaksanakan Musyawarah Desa Pertanggungjawaban Tahunan (MDPT) tahun 2016 tentang Usaha Ekonomi Desa Simpan Pinjam (UED-SP) Kepayang Indah, Desa Sekara, Selasa 28/2/17.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Yulizal S,Sos. MM selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Zulkifli selaku KASI PK-UED, M. Salman sebagai KORDA PPLEP, serta beberapa Staf BPMD lainnya. Edi Warman juga selaku Kepala Desa Sekara turut hadir didampingin oleh Saplin selaku Sekdes Desa Sekara, dan dihadiri oleh para Undangan dan Nasabah UED-SP Kepayang Indah.

Aprianto selaku Ketua pengelola UED-SP Kepayang Indah dalam laporannya mengatakan bahwa perkembangan UED-SP Kepayang Indah semakin meningkat dari tahun sebelumnya, hal ini dikarenakan terjalinnya kerjasama yang baik antara pengelola UED-SP dengan para Nasabah, sehingga Nasabah tidak menunggak dalam membayar tagihan bulanan, tuturnya.

Selain kegiatan penyampaian laporan pertanggungjawaban tahunan UED-SP tahun 2016 tersebut, dilangsungkan juga kegiatan pengukuhan Pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kepayang Indah, dimana BUMDes yang merupakan Badan Usaha Milik Desa yang nantinya dikelola oleh Masyarakat dan Pemerintah desa dalam upaya meperkuat perekonomian desa serta dibentuk berdasarkan kebutuhan dan potensi desa sekara. 

Ada beberapa tujuan pendirian BUMDes seperti yang disampaikan oleh Yulizal, S.Sos, MM. Dalam sambutannya, Yulizal mengatakan bahwa ada 4 tujuan pendirian BUMDES antara lain ; meningkatkan perekonomian desa, meningkatkan pendapatan asli desa, meningkatkan pengelolaan potensi desa sesuai dengan kebutuhan masyarakat, serta menjadi tulang punggung pertumbuhan dan pemerataan ekonomi desa, paparnya.

Yulizal pun berharap agar pengurus BUMDes yang telah dibentuk dan dikukuhakan tersebut mampu melaksanakan tugas dengan baik.

 "Tentunya kita berharap, Pengurus BUMDes kepayang Indah yang telah dikukuhkan dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sebaik mungkin, bisa menjalin kerjasama dengan pihak-pihak terkait demi tercapainya tujuan, imbuhnya.

Setelah pengukuhan Pengurus BUMDes Kepayang Indah dilaksanakan, acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan kepada Anak-anak yatim dan anak-anak kurang mampu berupa beras dan perlengkapan alat tulis. Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman Nasabah terbaik serta pemberian hadiah. 

Kepada Zonariau.com, Aprianto selaku Ketua pengelola UED-SP Kepayang Indah menjelaskan bahwa, pemberian hadiah ini bertujuan untuk meningkatkan semangat dan kepercayaan dari para Nasabah yang akan berdampak positif terhadap eksistensi UED-SP Kepayang Indah khususnya dan eksistensi BUMDes pada umumnya.

Sementara itu, Edi Warman selaku Kepala Desa Sekara, menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kerjasama semua pihak atas terlaksananya kegiatan tersebut.

" Saya ucapkan terimakasih yang sebasar-besarnya atas terlaksananya kegiatan ini dengan baik, semoga dengan terbentuknya BUMDes Kepayang Indah dapat memberikan manfaat terhadap upaya peningkatan perekonomian Masyarakat desa Sekara dan memberikan kontribusi dalam peningkatan pendapatan asli desa,"ujarnya  Aprianto.

Laporan: Ayu Anriyani
Editor: Kabiro Inhil (Alvin H)  
Home