Home
 
 
 
 
Ribuan Masyarakat Nias Yang Tergabung di ALPENAS Turun Kejalan

Kamis, 08/06/2017 - 22:06:53 WIB


TERKAIT:
   
 
Gunungsitoli- Ribuan masyarakat Kepulauan Nias yang bergabung dalam Aliansi masyarakat Peduli Kepulauan Nias (ALPENAS) menggelar aksi unjuk rasa di kantor Bulog Gunungsitoli, Kamis (08/06/17).


Aksi digelar sebagai bentuk protes atas kekecewaan masyarakat kepada pihak bulog Gunungsitoli dalam pendistribusian Beras Sejahtera (rastra) yang tidakk layak konsumsi.


Aksi demo dipimpin oleh Jernih Lahagu, pada orasinya meminta pihak bulog Gunungsitoli untuk bertanggung jawab atas kualitas beras yang tidak layak konsumsi tersebut yang sudah mulai membusuk, berbau, berkutu bahkan ada yang berbatu, sehingga hal ini memicu kekecewaan ditengah masyarakat. 


Lebih lanjut Jernih Lahagu menyampaikan tuntutannya agar beras Rastra yang mau di distribusikan kedepan harus sesuai dengan standar yang telah ditentukan oleh pemerintah, dan apabila tuntutan mereka tidak dipenuhi dalam waktu 7 X 24 jam maka Alpenas menggelar aksi demo yang lebih besar lagi.


Massa Alpenas merasa tidak puas dengan jawaban kansilog Kurnia Hasibuan yang mengatakan bahwa masyarakat harus melaporkan sesegera mungkin bila ada beras yang tidak layak konsumsi untuk segera diganti dengan beras yang lebih baik lagi.


Mereka pun melanjutkan aksi audiensi kepada pihak DPRD Kota Gunungsitoli meminta untuk dapat bekerja sama dengan pemerintah untuk meningkatkan pengawasan atas pendistribusian Rastra tersebut pada masa yang akan datang.


Terlihat pihak pengamanan dari personil Polres Nias selalu siap siaga dibeberapa titik lokasi unjukrasa, akai ALPENAS itu pun berjalan dengan baik, kondusif (YH/Alvin)

Home