Home
 
 
 
 
DPD II IPK Inhil Bagikan Ribuan Masker Kepada Masyarakat

Kamis, 07/09/2017 - 23:51:01 WIB


TERKAIT:
   
 
INHIL- Peduli kesehatan dan peduli sesama, Ribuan masker dibagi oleh Pengurus DPD II Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kabupaten Indragiri Hilir kepada para pengguna jalan mulai dari Desa keritang hingga ke Desa Sekaro dan Desa Sekayan Kecamatan Kemuning kabupaten Indragiri Hilir. tujuan pembagian masker ini adalah untuk mengantisipasi penderita penyakit infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) (7/09/17).

“Masker ini kita bagikan untuk pengguna jalan Desa Keritang menuju Desa Sekayan dan Desa Sekaro ujar Wasekjed Wiki Ardi.ST ketika di temui Awak media.

” Masker ini kita bagikan karena ,dimana sekarang ini pada musim kemarau, kondisi ruas jalan Desa Keritang menuju Desa Sekaro dan Desa Sekayan sangat berdebu,jadi kita prihatin kepada pengguna jalan tersebut,karena bukan tidak mungkin penyakit akan datang kalau sering menghirup kualitas udara yang tidak bersih.

Hal senada juga disampaikan Ketua Harian DPD II IPK Inhil, M Rizal, “Karena kemarau, kami melakukan pembagian masker gratis sebagai stimulasi pada pengguna agar mau menggunakan masker saat berpergian. Walaupun tidak semuanya kebagian, setidaknya hal ini bisa mengingatkan pada masyarakat yang lain untuk memakai masker,karena debu sangat berbahaya dan bisa menimbulkan penyakit Ispa, meskipun warga tidak dapat semuanya nanti bisa membeli sendiri,” jelasnya.

Salah seorang warga Desa Keritang Dusun Air bilu,Pak Putra ketika detemui awak media,mengatakan ” Disetiap musim kemarau seperti sekarang ini jalan penghubung tiga Desa ini sangat berdebu,bahkankan kalau tidak tutup pintu kerumahpun sampai berdebu, apa lagi mobil angkutan kelapa sawit sering lalu lalang dijalan ini,yang kasihan pengguna sepeda motor, alis dan kumis yang hitam bisa berubah putih, ungkap nya.

“Pembagian masker gratis oleh IPK ini sangat menyentuh dan perdana kami dapatkan hal seperti ini,sekali pun hanya masker tapi niat peduli sesama oleh IPK sangat menyentuh,mudah mudahan kedepan bisa menjadi perhatian pemerintah dan para Perusahahan yang ada disini untuk peduli kepada masyarakat seperti yang dilakukan IPK ini. Semoga IPK di Inhil akan jaya dan selalu berkarya, ungkap Pak Putra. (Tim/Al)

Home