Home
 
 
 
 
Kol Inf Riswanto Pimpin Upacara Mingguan di Makodam

Senin, 27/11/2017 - 21:11:01 WIB


TERKAIT:
   
 
PALEMBANG- Menghadapi musim penghujan yang berdampak terjadinya banjir dan tanah longsor di beberapa daerah di wilayah Sumbagsel, prajurit dan PNS TNI serta warga masyarakat dihimbau untuk lebih peduli dan peka terhadap lingkungan, dengan membersihkan lingkungan tempat tinggal dan menormalisasi drainase, aliran air serta selalu berhati hati dalam berkendaraan. 

Hal tersebut, disampaikan Perwira Staf Ahli Pangdam II/Swj Bidang Sosial Budaya Kolonel Inf Riswanto, ketika bertindak sebagai Inspektur Upacara pada upacara Bendera Mingguan, Senin (27/11) di Lapangan Upacara Makodam II/Swj, Palembang. 

Seperti diketahui, belakangan ini di beberapa tempat di wilayah Kodam II/Swj terjadi bencana alam banjir dan tanah longsor seperti tanah longsor di jalan lintas nasional Bengkulu, dan terputusnya jembatan bailey di Pesisir Barat Lampung. Untuk itu, dihadapkan musim hujan dengan curah hujan yang intensitasnya  cukup tinggi, maka seluruh prajurit dan satuan jajaran Kodam II/Swj, harus terus meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan serta ketanggapsegeraan dalam rangka membantu menanggulangi kemungkinan terjadinya bencana alam banjir maupun tanah longsor. 

Dalam kesempatan tersebut, usai pelaksanaan upacara bendera juga dilaksanakan pemberian hadiah lomba kebersihan pangkalan/Markas satuan dalam rangka memperingati HUT ke-72 TNI tahun 2017. 

Pemberian hadiah berupa piala diberikan oleh Perwira Staf Ahli Pangdam II/Swj Bidang Sosial Budaya Kolonel Inf Riswanto kepada perwakilan satuan. 

Pemenenag lomba kebersihan, sebagai juara I satuan terbersih dari satuan Yon Zipur 2/SG, kemudian juara II dari Yonif Raider 200/Bhakti Negara serta juara III dari Zidam II/Swj. Melalui lomba kebersihan Markas/Pangkalan satuan jajaran Kodam II/Swj ini diharapkan akan meningkatkan dan memacu setiap prajurit maupun satuan untuk senantiasa menjaga dan memelihara kebersihan serta kenyamanan lingkungannya, sehingga pada gilirannya dapat meningkatkan kegairahan dan produktifitas dalam bekerja. 

Upacara bendera yang berlangsung dengan tertib dan khitmad tersebut, antara lain ditandai dengan pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila dan pengucapan Sapta Marga. 

Turut hadir pada kesempatan tersebut, para Staf Ahli Pangdam II/Swj, para Asisten Kodam dan para Kabalak di lingkungan Makodam II/Swj serta segenap prajurit dan PNS Kodam II/Swj. 

Selesai upacara bendera, dilanjutkan dengan kegiatan latihan defile, yang diikuti oleh seluruh peserta upacara. (Tim/al)
Home