Home
 
 
 
 
Dinas Perdagangan Dan Perindustrian Kab.Bengkalis Menjual Sembako Murah Di Bulan Ramadan

Kamis, 31/05/2018 - 02:13:04 WIB

Ilustrasi foto sembako
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS ~ Belasan ribu paket sembako tersebut akan didistribusikan melalui pasar murah selama bulan Ramadan dengan harga Rp50 ribu per paket. Isinya, 10 kilogram beras, 3 Kg gula pasir dan 2 liter minyak goreng kemasan. Sembako murah tersebut akan dijual ke keluarga yang sudah ditentukan atau hanya yang memiliki kupon khusus di 12 kecamatan se-Kabupaten Bengkalis.

Untuk Kecamatan Bantan disiapkan 1.350 paket, Bengkalis 1.650 paket, Bukitbatu 900 , Siakkecil 1.100, Bandar Laksamana 478, Bathin Solapan 710, Kecamatan Mandau 1.250, Pinggir 1.200, Talang Muandau 745, Rupat 1.780, Rupat Utara 420 paket.
 
Total anggaran untuk tahun ini sebesar Rp2,5 miliar, mulai dari pengadaan hingga biaya operasional. Dibandingkan dengan tahun lalu, jumlah anggaran untuk kegiatan pasar murah ini naik signifikan. Pada 2017 lalu, anggaran subsidi pasar murah hanya Rp184 juta.
 
Dengan harga per paket sembako murah sebesar Rp50 ribu itu, Pemkab mensubsidi sebesar Rp170-178 ribu perpaket atau di bawah Rp200 ribu. 
Kegiatan pasar murah ini diharapkan akan tetap dilaksanakan atau berkelanjutan.

Rencana Disdagperin untuk tahun anggaran 2019 mendatang mengusulkan Rp3,5 miliar atau bertambah sebesar Rp1 miliar dari anggaran tahun 2018 ini. "Kita berharap dengan adanya kegiatan pasar murah ini dapat membantu keluarga kurang mampu. Sebagaimana tujuan dari kegiatan untuk mengantisipasi kenaikan harga yang biasa terjadi pada bulan Ramadan dan Idul Fitri.

Selain itu, untuk menyediakan pasokan kebutuhan pokok untuk mengantisipasi inflasi, dan sebagai bentuk kepedulian Pemkab Bengkalis kepada masyarakat dari keluarga kurang mampu," ungkap Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Bengkalis, H. Raja Arlingga melalui Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan, Burhanuddin, kepada awak media ini , Rabu(30/5/2018).

Terkait dengan penerima kupon khusus pasar murah, disebutkan Burhanuddin sudah ditentukan oleh pihak kecamatan masing-masing, kemudian ditetapkan dalam Surat Keputusan (SK) Bupati Bengkalis.
 
"Pelaksanaan pasar murah sebagian besar dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan safari Ramadan Bupati Bengkalis. Seluruh kecamatan dilaksanakan bulan Ramadhan ini," ujarnya seraya menambahkan bahwa pengadaan paket Sembako ini melalui pihak ketiga dan dibagi dalam empat rayon.
(Rdn)
Home