Home
 
 
 
 
Pastikan Warga Terdaftar di DPT, Bawaslu Sasar Rumah Ibadah Hingga Sekolah

Rabu, 17/10/2018 - 13:51:33 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Bawaslu Kota Pekanbaru bersama Panwascam se-Kota Pekanbaru melakukan Pengawasan terhadap hak pilih dan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPT HP1)  Rabu (17/10/18).

Untuk memastikan masyarakat sudah terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pilpres 2019 mendatang, pihak Bawaslu Kota Pekanbaru bersama Panwascam se-Kota Pekanbaru membuat gerakan Ayo Pastikan Hak Pilih Anda (AP-HPA).

Komisioner Bawaslu Kota Pekanbaru Rizqi Abadi menyebutkan, gerakan AP-HPA bertujuan untuk memastikan hak pilih masyarakat dan mengajak masyarakat yang memenuhi syarat untuk ikut dalam pemilu yang akan datang.

Sasaran Bawaslu Kota Pekanbaru ini adalah fokus pada tempat-tempat keramaian misalnya, pasar-pasar tradisional, rumah ibadah seperti masjid, gereja,  Vihara, Pura, serta sekolah-sekolah.

Rizqi Abadi menjelaskan, mengunjungi rumah ibadah seperti Mesjid-mesjid dilakukan setelah sholat Jum'at, ke Gereja- gereja dilakukan usai ibadah minggu.

Selai rumah ibadah, Rizqi Abadi juga menyebutkan tempat sekolah-sekolah SLTA menjadi sasaran. Hal ini dilakukan untuk memastikan para siswa/siswi yang sudah berumur 17 tahun keatas dapat dipastikan telah terdaftar di DPT.

Menurut Rizqi, gerakan AP-HPA tak cukup hanya disitu, pihaknya juga melakukan kegiatan sosialisasi serta membuka tempat-tempat pos pengaduan mulai dari kecamatan hingga tingkat kelurahan.

Gerakan Ayo Pastikan Hak Pilih Anda yang ditaja pihak Bawaslu Kota Pekanbaru bersama Panwascam se-Kota Pekanbaru ini akan berlangsung hingga tanggal 28 Oktober 2018. (Zai).

Home