Home
 
 
 
 
Ajang China International Import Expo yang Perdana Dibuka pada 5 November 2018

Rabu, 31/10/2018 - 22:39:55 WIB

China International Import Expo opens in National Exhibition and Convention Center (Shanghai)
TERKAIT:
   
 
SHANGHAI - Ajang China International Import Expo (CIIE atau "Ekspo"), wadah penting untuk mempromosikan hubungan perdagangan bilateral antara Tiongkok dan dunia, akan digelar pada 5-10 November di National Exhibition and Convention Center di Shanghai.

Ekspo ini, berbarengan dengan rangkaian forum dan kegiatan terkait, siap menyambut lebih dari 3.000 perusahaan asal 130 negara dan wilayah, termasuk sekitar 200 perusahaan terkemuka di industri, serta mendatangkan lebih dari 150.000 pembeli di dalam dan luar negeri.

Diselenggarakan Kementerian Perdagangan dan Pemerintah Kota Shanghai secara bersama-sama, CIIE akan menampilkan lebih dari 100 produk baru, teknologi dan solusi mutakhir di ruang pameran seluas 270.000m2.

Bertema "New Era, Shared Future" dan mendukung program pemerintah "Made in China 2025", Ekspo ini akan membuat area pameran peralatan canggih dan kelas atas. Dengan demikian, berbagai perusahaan peralatan serta manufaktur canggih bisa memamerkan beragam teknologi tercanggih dan menggaet perjanjian kerja sama.

Ekspo ini akan menunjukkan status Tiongkok sebagai kekuatan manufaktur dunia yang kegiatan produksinya kini menguasai 20% total produksi manufaktur dunia, serta posisi Tiongkok sebagai salah satu pasar konsumer bagi sektor peralatan yang terbesar di dunia.

Para peserta pameran datang dari berbagai jenis bidang, seperti kecerdasan buatan, otomatisasi industri dan robot, pabrik digital, Internet of Things, pengolahan material dan peralatan molding, suku cadang industri, perangkat teknologi informasi dan komunikasi, peralatan listrik yang bersumber dari energi baru, alat-alat teknologi penerbangan, transmisi listrik dan alat-alat teknologi pengendalian serta percetakan 3D, termasuk di antara beberapa sektor. Banyak produk akan diluncurkan secara perdana di Ekspo ini.

Meliputi area pameran seluas 60,000m2, ajang pameran peralatan canggih dan kelas atas ini akan menjadi tuan rumah bagi 60 lebih perusahaan terkemuka, kebanyakan dari Eropa, Amerika Serikat dan Jepang. Para peserta pameran termasuk dalam delapan dari 10 produsen peralatan terkemuka yang memiliki omzet terbaik di sektornya, serta empat dari lima produsen alat memotong dengan omzet terbesar.

Ada lebih dari 10 permesinan akan dipamerkan pertama kalinya di Tiongkok, Asia atau dunia. Menurut statistik China International Import Export Bureau, pameran peralatan canggih dan kelas atas ini telah memperoleh perhatian luas dari kalangan pembeli.

Sejumlah perusahaan teknologi terkemuka dunia juga siap meluncurkan sejumlah produk di Ekspo tersebut. Philips, misalnya, kelak meluncurkan produk baru yang didukung teknologi komunikasi visible light. Teknologi ini bisa mewujudkan koneksi broadband berkecepatan tinggi hingga 30 megabit per detik, atau setara dengan menonton dua film di saat bersamaan sambil melakukan panggilan video (video calls). Kini, teknologi ini telah digunakan di beberapa tempat ketika WIFI tidak dapat dipasang.

GF dari Swiss akan memamerkan enam peralatan inovatif, termasuk five-axis machining centeri dengan presisi tinggi yang dirancang untuk membuat berbagai komponen presisi, serta Cahaya laser berjenis femtosecond dengan dukungan teknologi pengolahan micron.

Ekspo ini juga akan menggelar serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan para peserta pameran dan pembeli, termasuk beberapa forum tentang ekonomi dan perdagangan, sejumlah pertemuan menjalin relasi bisnis (business matchmaking), seminar industri, peluncuran teknologi dan produk terbaru.

Tentang China International Import Expo

China International Import Expo (CIIE), diselenggarakan China International Import Expo Bureau dan National Exhibition and Convention Center (Shanghai) Co., Ltd, serta disponsori oleh Kementerian Perdagangan Republik Rakyat Tiongkok dan Pemerintah Kota Shanghai. Sebagai pameran pertama di jenisnya, ajang ini didukung oleh berbagai organisasi internasional termasuk WTO, UNCTAD, dan UNIDO. (rls/nia)
Home