Home
 
 
 
 
Impian Untuk Mewujudkan Kota Dumai Maju Dengan Sumber Daya Manusia Bebas Narkoba

Selasa, 22/09/2020 - 21:00:40 WIB


TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM | Dumai - Dengan Visi dan Misi akan mewujudkan kota Dumai Maju Dengan beberapa Indikator, Sumber Daya Manusia, Sehat, Cerdas, Imun, Kreatif, Tenaga kesehatan, Rumah sakit dan Literasi.

Apabila fisik kita sakit maka jiwa kita juga akan sakit dan arahnya jadi kerumah sakit.
Untuk bersih dan bebas dari barang terlarang (Narkoba Red) sasaran utamanya adalah memperbaiki sistem fisik dan mentalnya, ujar Cawako Dumai H.Edi Sepen Paslon Dari EZA, Edi - Zainal.

Untuk memperbaiki sistem Imun dan Mental yang sudah rusak akibat Narkoba, maka salah satu infrastrukturnya adalah Rumah Rehabilitasi.

Menilik dari Statistik Penyalahgunaan Narkoba untuk negara Indonesia sunguh sangat luar biasa lebih kurang 3 juta 6 ratus ribu jiwa, sedangkan untuk tingkat remaja kisaran 2 juta 3 ratus ribu jiwa.

Beliau mengatakan "Mengapa kasus narkoba lebih condong mengarah ke para usia remaja, dikarenakan para remaja jangka waktu penggunaannya lebih lama sehingga menjadi  pangsa pasar yang potensial." Ujarnya.

Menyikapi bagaimana kedepannya generasi dengan masa produktif dapat terselamatkan maka pemerintah harus bisa meminimalisir serta mensterilisasi kondisi kota Dumai agar bersih dari Narkoba.

Pemerintah juga harus mampu memfungsikan segala sektor dan Instansi terkait untuk membantu mensuport, mendukung saling kerja sama untuk menjadikan kota Dumai kota yang bersih dan bebas dari Narkoba.

Sangat miris memang ketika kita melihat para generasi menjadi ketergantungan obat terlarang dan masuk dalam lingkaran jaringan Narkoba.

Jalan satu satunya, kita harus dengan segera dan cepat menyelamatkan masyarakat khususnya para remaja generasi Bangsa yang menjadi Aset Negara untuk tidak masuk kejurangnya Narkoba dengan membangun Rumah Rehabilitasi korban ketergantungan Narkoba, terang Edi sepen.

Selain dengan menyediakan Rumah Rehabilitasi korban obat terlarang, Pemerintah juga memperbanyak pembangunan atau menggalakkan Rumah Tahfiz Al'Quran, agar para generasi muda memiliki dasar pondasi agama yang kuat.

Sehingga dengan di landasi pondasi bimbingan agama, kegiatan atau rutinitas yang positif di luar pekerjaan, pendidikan serta di beri pemahaman wawasan akan bahayanya peyalahgunaan obat terlarang maka dengan sendirinya masyarakat maupun generasi muda dapat di selamatkan tutur Cawako Paslon EZA di bincang santai bersama Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Suara Lantang Anti Narkoba (SULTAN) Delfira, bertempat di kantor SULTAN Jalan Sultan Syarif Qasim Kecamatan Dumai Kota (22/09/2020).

Cawako Edi Sepen sangat mendukung dengan kegiatan dan program SULTAN yang peduli akan nasib anak Bangsa, turut andil dalam memberantas Narkoba, yang ingin menjadikan kota Dumai bebas dan bersih dari Narkoba.

Harapan nya, semoga antara Masyarakat, Pemerintah, Instansi terkait dan DPN SULTAN dapat saling bermitra serta bersinergi untuk mewujudkan impian semua orang. Mari bersama kita saling bahu - membahu untuk meraih impian Dumai Kotaku, Kota Bersih, Kota Bebas Narkoba. Tutupnya sembari mengakhiri bincang santai.

Liputan : Ridwansyah
Editor : Arif Hulu
Home