Home
 
 
 
 
Pengusaha Rental Mobil Tewas dengan Tangan Terikat Dalam Sumur di Riau

Rabu, 23/09/2020 - 15:29:56 WIB


TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM | Pekanbaru - Masyarakat Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau digegerkan penemuan mayat pria dalam sumur. Polisi sedang menyelidiki kasus dugaan pembunuhan tersebut.

"Ini berawal dari informasi masyarakat yang melihat ada mayat di dalam sumur di belakang rumah warga di Dusun Sekar Mayang, Kampung Pinang. Mayat pria tersebut dalam kondisi telungkup di sumur yang dalamnya hanya 1,5 meter," kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto kepada wartawan, Rabu (23/9/2020).

Narto, begitu sapaan akrabnya, menjelaskan, mayat tersebut awalnya ditemukan tanpa identitas pada Senin (21/9) sore hari. Saat ditemukan, mayat mengenakan celana pendek, baju koko, dan kondisi tangan terikat di bagian depan.

"Belakangan diketahui mayat tersebut atas nama M Alhadar (28) dengan alamat Kelurahan Reosari Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru. Setelah dilakukan autopsi di RS Bhayangkara Polda Riau, jenazah telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan," kata Narto.

Narto menjelaskan, sebelum penemuan mayat ini, seorang perempuan melaporkan tentang orang hilang ke Polsek Tenayan Raya, Pekanbaru. Berdasarkan laporan tersebut, dengan ditemukannya mayat di dalam sumur lantas dilakukan pencocokan ciri-ciri korban ke pihak keluarganya.

"Setelah dicocokkan, ternyata benar, bahwa jenazah tersebut merupakan keluarga mereka sesuai dengan laporan orang hilang di Polsek Tenayan Raya. Sampai saat ini Polres Siak dibantu Jatanras Polda Riau masih melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut," kata Narto.

Sumber : Detik.com
Editor : Arif Hulu
Home