Home
 
 
 
 
Kasdam IV Diponegoro Apresiasi Upaya Jambanisasi Pemkab Brebes Selepas TMMD Reguler

Selasa, 13/10/2020 - 18:58:42 WIB


TERKAIT:
   
 

Brebes – Hal itu disampaikan Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Widi Prasetijono selepas meninjau dan memberikan bingkisan sembako secara simbolis kepada Sarto (43), warga Dusun Karanganyar RT. 02 RW. 01, Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Selasa (13/10/2020). Warga yang menerima bantuan RTLH senilai Rp 10 juta itu adalah salah satu dari 5 orang penerima bantuan melalui program TMMD Reguler 109 Kodim 0713 Brebes.

Kasdam menyebut sebanyak 40 fasilitas jamban sehat yang akan segera direalisasikan Pemkab Brebes di Dusun Kedung Kandri, Desa Kalinusu akan mendukung perilaku warga di sana untuk berpola hidup lebih sehat dan menyayangi lingkungan.

“Saya harapkan masyarakat Dusun Kedung Kandri akan lebih sadar untuk menjaga kebersihan lingkungan” ungkapnya.

Tak lupa dirinya juga mengapresiasi Pemkab Brebes, atas pemilihan lokasi (desa) sasaran TMMD Reguler ke-109 tahun 2020 ini.

Dari pantauannya langsung di lapangan, infrastruktur jalan tembus dari Dusun Karanganyar ke Dusun Kedung Kandri sepanjang 2,2 kilometer lebar 4-6 meter itu membantu 100 kepala keluarga di Kedung Kandri dari keterisoliran. Dengan begitu warga akam lebih mudah dalam mengakses fasilitas kesehatan, pendidikan dan pasar terdekat di Desa Kalinusu serta Kota Kecamatan Bumiayu.

Kini warga Dusun Kedung Kandri termasuk anak-anak sekolah tidak perlu lagi menyebrang Kali Pemali dengan naik rakit saat akan keluar dusunnya karena akses jalan baru hasil TMMD sudah selesai.

Turut mendampingi Kasdam diantarnya Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P, selaku PKP (Penanggungjawab Keberhasilan Pelaksanaan) TMMD Reguler di jajarannya, Kepala Dispermades Kabupaten Brebes Subagiyo, S.I.P yang mewakili Bupati, Waaster Kasdam IV/Dip Letkol Kav Henry RJ. Napitupulu, Dansatgas TMMD Reguler 109 Brebes Letkol Arm Mohamad Haikal Sofyan.
Home